Sebagai perumahan yang dibangun di atas Kota Mandiri Tallasa City, Cluster Akasia menawarkan banyak keuntungan bagi pembelinya. Lengkap, Murah, dan bertabur hadiah barangkali hal ini yang paling cocok untuk menggambarkan keuntungan yang bakal diperoleh dengan meminang cluster yang berdiri di atas kota mandiri pertama dan terbesar di Makassar itu.
Dikatakan lengkap lantaran Cluster Akasia Tallasa City dibekali dengan banyak fasilitas penunjang. Hadir di kawasan perumahan elit, cluster ini mengutamakan sisi keamanan. Setiap sudut rumah dipantau dengan CCTV 24 jam non stop. Hal ini tentu akan sangat membantu pemilik rumah memantau keadaan rumahnya, terlebih bagi mereka yang setiap harinya bekerja di luar rumah atau hanya menjadikan cluster ini sebagai alternatif hunian—tidak ditempati setiap hari.
Lebih dari itu, cluster ini juga dilengkapi dengan fasilitas jogging track, area terbuka hijau hingga taman bermain anak. Fasilitas tersebut menjadi hal yang sangat prestisius didapatkan terlebih jika membandingkan dengan harga Cluster Akasia Tallasa City yang dibanderol mulai 400 jutaan rupiah* saja.
Tak berhenti di sini, Cluster Akasia Tallasa City juga bagi-bagi voucher belanja hingga 15 juta rupiah untuk setiap pembelian. Tawaran ini sangat menarik bukan? Oleh karena itu, segera pinang cluster favorit Anda sebelum harga naik per Des 2023.
Recent Comments