Citraland Tallasa City merupakan perumahan di Kota Makassar yang menawarkan rumah-rumah bergaya modern dan mewah. Perumahan ini mengusung konsep “Grand, Green, and Beautiful”. Citraland Tallasa City sangat mengedepankan keasrian dan keindahan lingkungannya, yang menjadikan setiap penghuninya betah berada di area perumahan ini.
Rumah di perumahan Citraland Tallasa City ini tergolong terlaris sejak 2017. Wajar saja, nama Citraland sebagai pengembang terkemuka di Tanah Air dengan segala reputasinya membuat konsumen yakin dengan kualitas properti yang dibangun.
Citraland Tallasa City menawarkan berbagai tipe hunian yang mampu memenuhi kebutuhan Anda yang beragam. Di antara berbagai tipe rumah yang ditawarkan, tipe Adelia dan Berylia merupakan tipe terlaris di Citraland Tallasa City. Lantas, apa yang membuat dua tipe ini sangat laris di pasaran?
Kedua tipe rumah ini merupakan produk Green Stone yang merupakan tipe rumah cluster. Kesamaan dari dua tipe ini adalah ukurannya yang compact, tetapi memiliki penataan layout yang lapang dan efisien secara fungsional. Ciri khas dari area Green Stone ini adalah tempat tinggal bernuansa kontemporer di tengah lingkungan tropis yang hijau dan teduh.
Dengan harga Rp 1,1 milyar, Adelia menawarkan rumah satu lantai yang lengkap dengan 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 ruang tamu utama, 1 pantry, dan halaman depan dan belakang, serta carport.
Sementara itu, Berylia, yang dibandrol dengan harga Rp 1,7 milyar dengan 2 lantai yang terdiri dari 3 kamar tidur, 3 kamar mandi, 2 ruang tamu utama, 1 pantry, dan halaman depan dan belakang, serta carport.
Jika Anda membeli kedua tipe rumah ini, harga yang ditawarkan tersebut sudah mencakup PPN, BPHTB, AJB, dan Asuransi Ciputra Life. Dengan harga yang terjangkau tersebut, Anda sudah mendapatkan layanan lengkap. Tak heran jika dua tipe ini laris manis.
Dengan harga murah yang dibandrol tersebut, fasilitas rumah ini terbilang sangat menarik. Terlebih, eksterior maupun interior kedua tipe rumah ini hadir dengan desain yang mewah dan modern. Arsitekturnya yang berkelas berpadu apik dengan lingkungan yang serba hijau. Interiornya juga semakin menekankan tema modern minimalis yang memang sedang ngetren saat ini.
Selain estetika, tipe rumah Adelia dan Berylia ini juga mengutamakan fungsi. Bangunannya terbuat dari bahan-bahan pilihan berkualitas yang dibangun dengan memperhatikan prinsip-prinsip arsitektur yang tepat. Spesifikasi bangunannya menggunakan pondasi telapak dan batu kali, beton bertulang serta dinding bata yang diplester, aci, dan cat. Rumah juga telah dilengkapi dengan air bersih (PDAM/WTP) dan listrik 2200 watt.
Tak banyak memang rumah mewah yang ditawarkan dengan harga semurah ini. Apalagi melihat kualitas bangunan serta fasilitas yang ditawarkan. Kebanyakan rumah mewah dijual dengan harga gila-gilaan. Pasangan muda yang baru mulai membentuk keluarga baru mungkin akan pusing dengan harga yang fantastis ini. Menyadari persoalan ini, CitraLand Tallasa City menghadirkan solusi, yaitu dua tipe rumah ini bagi Anda yang mendambakan rumah mewah nan modern, tetapi dengan harga yang murah.
Melihat deskripsi di atas, jelas sudah bahwa tipe Adelia dan Berylia adalah rumah yang sangat nyaman untuk dihuni oleh Anda dan keluarga Anda. Anda pun akan puas dengan segala kemewahan yang ditawarkan. Satu lagi, jika Anda berniat untuk berinvestasi, dua tipe rumah ini bisa jadi pilihan yang oke.
Tunggu apalagi? Hubungi Marketing Executive Tallasa City untuk informasi lebih lanjut.
Recent Comments